Sabtu, 25 Desember 2010

Ujian Semester Gasal 2010

Pada tanggal 4 - 15 Desember 2010 santri - santri al habibah melakukan ujian semester gasal di Ngoro jombang. Peserta ujian adalah anak-anak yang sekolahnya setingkat Aliyah. Dalam ujian tersebut di tampung di PonPes Al Washoya Ngoro Jombang dalam asuhan Ust. Muhammad Mubin. Pada kesempatan ini juga anak-anak bisa melihat dan merasakan serta membandingkan bagaimana metode pembelajaran di pesantren lain. Mereka bisa menilai dari segi pengajaran, Makan, serta Wirid dalam setiap aktiftas. Dan al hamdulillah berkat didikan dari pesantren washoya maka mereka ada perubahan. Soft Teraphi bisa menimbulkan perubahan perilaku pada anak didik. Sedangkan bagi anak-anak setingkat Tsanawiyah ujian diadakan di lokasi pondok al washoya dari tanggal 13-21 Desember 2010 semoga mereka mendapatkan pelajaran yang berharga dari buah kegigihan mereka. amin Ya Mujibas Sa'ilin....


Kamis, 25 November 2010

Penyembelihan Hewan Kurban

Hari Raya Idul Adha 1431 H yang jatuh pada hari Rabu 17 Nopember 2010 membawa suasana bahagia dan kecerian di wajah santri-santri al Habibah. Mereka berharap hari raya kurban tahun ini yayasan ini bisa mendapatkan hewan kurban yang lebih banyak dari tahun kemarin. Al hamdulillah pada tahun ini kita diamanahi untuk mentashorrufkan daging hewan kurban tersebut ke berbagai warga yang berhak menerimanya. Total hewan kurban keseluruhan adalah 8 ekor kambing diantaranya dari :
1. Firli Adiningrum binti Muhammad Sayuti HAS Jakarta
2. Keluarga Besar Unesa via Lazis Al Haromain Surabaya
3. Endang Werdiningsih via BAZ Jatim
4. Ratih Astati Dewi via BAZ Jatim
5. Mr. Kadir Turki
6. Muhammad Al Kholifie Bin H. Arief Handriyanto Surabaya
7. Saliza Norali Binti Noordin Malaysia
7. H. Shoheh Tulangan Sidoarjo 
kami berharap semoga Alloh swt menerima hewan kurban tersebut dan menjadi ladang amal kelak di akhirat. 


Rabu, 24 November 2010

Nyate-nyate...

Inilah hewan-hewan kurban yang akan menjadi ladang pahala kelak diakhirat, semoga Alloh swt menerima....
Dan semoga kita di tahun mendatang bisa berkurban.


Senin, 15 November 2010

Maulid Nabi Muhammad SAW

Ketika kita kedatangan tamu, maka paling enak adalah mereka diajak bersama-sama untuk membaca maulid Nabi saw, Insya Alloh dengan bacaan Maulid Nabi tersebut hajat mereka bisa terkabulkan. Dan dengan sholawat kepada Kanjeng Nabi Muhammad saw hati menjadi sejuk santun dan tenang. Semoga ada hikmah dan manfaat yang sangat luar biasa. Dan yang terpenting adalah semoga kita besuk diakhirat di kumpulkan dalam satu bendera banginda Nabi Muhammad saw.... amin ya mujibas sa'ilin...


Sabtu, 23 Oktober 2010

Kunjungan Shilaturrahim Jama'ah Fastabiqul Hairat Kota Batu

                                       Jama'ah Ibu-ibu Majlis Ta'lim Fastabiqul Hairat Kota Batu
                  
                                            Sambutan Ketua Rombongan yang di sampaikan oleh
                                       Ust. H. M. Rofian Karim (Pengasuh PP. AL Manhal Batu)

Sebelum kedatangan tamu dari NTB kita kedatangan tamu sebanyak 60 orang dari jama'ah fastabiqul hairat kota Batu yang dipimpin oleh Ust. H. Rofian Karim pengasuh Pondok Pesantren Al Manhal Kota Batu. Awalnya rombongon tersebut tidak mampir ke yayasan al habibah tapi karena jam perjalanan masih ada kemungkinan untuk bershilaturrahim maka mereka akhirnya mampir ke kita. Meski kita tidak siap 100% tapi beliau dan rombongan tetap ngotot yang penting kita bisa doa-doa habis itu pulang. Tapi alhamdulillah meski kunjungan tersebut terkesan sangat mendadak tapi kita bisa menghormat tamu sebagaimana mestinya. Semoga dengan shilaturrahim ini bisa menjadikan kita panjang umur, banyak rezqinya.. Amin Ya Rabbal Alamin


Kunjungan APIKSI NTB ke Yayasan Al Habibah


Pada Kamis, 7 Oktober 2010 tepat pukul 12.00 WIB kita kedatangan tamu dari Nusa Tenggara Barat berjumlah 40 orang. Mereka bermaksud untuk study Banding ke yayasan kami. Dalam forum tersebut dari kedua belah pihak saling bertanya dan mengorek segala informasi yang berkaitan dengan penanganan panti asuhan. Alhamdulillah dengan sangat singkat kita bisa memberikan segala apa yang mereka butuhkan, meski kita juga masih belajar banyak bagaimana memanagej panti yang baik.
Setelah acara tanya jawab berlangsung, maka acara yang tidak kalah pentingnya adalah walimatut tho'am (jamuan makan) dan ngobrol2 santai. Semoga acara yang demikian memberikan perubahan bagi kami yang ada di yayasan dan semoga orang yang mengunjungi kami mendapatkan apa yang mereka inginkan.
Hanya ungkapan ma'af yang sebesar-besarnya apabila kita tidak bisa memberikan sesuatu yang terbaik....





Sabtu, 16 Oktober 2010

suasana baru

Memasuki ajaran baru pembelajaran di al Habibah, santri-santri membersihkan ruangan perpustakaan. Tempat ini adalah sarana untuk belajar mandiri santri. Sampai saat ini belum ada peremajaan judul-judul baru dalam perpustakaan ini... doakan dan bagi yang berminat menyumbangkan buku-buku bacaan, silahkan hubungi kami...


Senin, 23 Agustus 2010

Persiapan Khoul Abuya Sayyid Muhammad alawi al maliki

Menjelang hari H pelaksanaan khol Abuya, santri-santri Al Habibah baik putra maupun putri melakukan gladi bersih alias resik-resik pondok dan semua yang kelihatan kotor di pondok. Kita mau kedatangan tamu-tamu istimewa yang akan berkumpul untuk membaca fawatih Abuya dan baca yasin dan tahlil.... semoga acara resik-resik ini bisa membuat tamu yang datang merasa nyaman dan menikmati suasana di al habibah....


Minggu, 15 Agustus 2010

inilah suasana santriwati Yayasan Yatim Piatu Al Habibah Tulangan Sidoarjo...
mereka sangat berbahagia sekali ketika mereka menerima hadiah dari perjuangannya dalam perlombaan menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1431 H... semoga mereka menjadi anak yang sholehah, menjadi ibu rumah tangga yang taat kepada suaminya... amin ya robb...


Sabtu, 14 Agustus 2010

Khol Abuya Sayyid Muhammad Alawi Al Maliki Al Hasani

Insya Alloh tanggal 25 Agustus Yayasan Yatim Piatu Al Habibah yang beralamatkan di Jl. Rajawali V RT 11 RW 4 Desa Kenongo Tulangan Sidoarjo akan mengadakan khoul sayyidil walid Abuya as sayyid Muhammad Alawi al maliki al hasani pada pukul 15.00 sampai selesai.
di mohon kehadirannya bagi para pecinta Abuya